Show Me the Science - Why Wash Your Hands?
Hello bro and sist..
Welcome back!
Salah satu budaya bersih untuk mencegah infeksi ialah dengan mencuci tangan. Tapi banyak sekali dari kita yang sering bertanya-tanya kenapa harus mencuci tangan dan apa gunanya mencuci tangan??? Banyak orang yang tidak mencuci tangannya dengan alasan malas. Dari tangan inilah kemungkinan tertular penyakit sangat besar. Setiap saat kita banyak melakukan aktivitas-aktivitas yang melibatkan tangan kita. Tangan langsung bersentuhan dengan benda-benda kotor. Benda-benda tersebut ada di sekitar kita misalnya gadget, uang, remote, buku makanan, jam tangan, gelang, dll. Komisi Kesehatan New York menyatakan ada 135 ribu bakteri yang terdapat di dalam uang. Bayangkan jika kita tidak mencuci tangan.. Penyakit yang bisa timbul jika kita tidak mencuci tangan anatara lain diare, gangguan pencernaan, ISPA, dan infeksi mata. Cuci tangan adalah salah satu cara untuk memutus masuknya bakteri ke dalam tubuh. Cara mencuci tangan antara lain dengan menggunakan air, tisu basah, handsanitizer, dan yang pasti dengan menggunakan sabun. PBB memutuskan tanggal 15 Oktober menjadi Hari Mencuci Tangan Sedunia untuk itu kita dihimbau untuk sehat berawal dari mencuci tangan.
Handhygiene merupakan salah satu cara untuk mengurangi infeksi yang berkaitan dengan kesehatan dengan upaya tindakan membersihkan tangan. Adapun dua cara handhygiene melalui cuci tangan yang telah diprosedurkan WHO, yakni dengan Handsrub berbasis alkohol dilakukan selama 20-30 detik dan mencuci tangan dengan sabun di air mengalir dilakukan selama 40-50 detik. Enam langkah cara mencuci tangan yang benar
1. Menggosok kedua telapak tangan dengan tujuan telapak tangan depan
2. Menggosok punggung tangan
3. Menggosok sela sela jari bangian dalam
4. Mengunci kedua jari tangan
5. Menggenggam dan memutar ibu jari
6. Munguncupkan jari tangan kanan ke telapak tangan kiri dengan gerakan memutar
Mencuci tangan sebaiknya dilakukan sebelum dan setelah makan, setelah BAB dan BAK, setelah membuang sampah, setelah menerima kontak yang dirasa cepat timbul infeksi seperti menolong orang lain yang berdarah, terkena bersin an orang lain, dll.
Komentar
Posting Komentar